Mesin Uang Manusia Rp 1.700 Triliun Terancam, Ini Alasannya

Foto: Presiden dan CEO Nvidia Corporation Jensen Huang menyampaikan pidato saat pameran Computex 2024 di Taipei, Taiwan, Minggu, 2 Juni 2024. (AP/Chiang Ying-ying)

Jensen Huang kemungkinan akan kehilangan mesin uangnya. Perusahaan milik manusia dengan kekayaan Rp 1.700 triliun, Nvidia baru saja digugat karena mengambil konten seorang Youtuber.

Konten Youtuber bernama David Millette soal pekerjaan pelatihan AI diambil Nvidia. Gugatan di Distrik Utara California AS itu menyebut perusahaan telah melakukan persaingan tidak sehat.

Nvidia diduga menggunakan software dari server komersial agar menghindari deteksi Youtube. Alat tersebut digunakan untuk mengunduh konten video berusia 80 tahun per hari.

Nvidia telah buka suara terkait gugatan. Menurut perusahaan, mereka bekerja sesuai dengan hukum yang ada.

“Kami menghormati hak-hak semua pembuat konten, dan kami bekerja sesuai isi dan semangat hukum yang ada,” kata Nvidia, dikutip dari Legal Dive, Senin (19/8/2024).

Praktik mencatut video itu dikatakan gugatan sebagai aksi yang tidak adil, tidak bermoral, atau merugikan konsumen.

Sebelumnya Millete juga menuntut penggunaan video pada OpenAI. Namun tidak menyebut soal pelanggaran hak cipta pada gugatan kepada perusahaan pembuat ChatGPT.

Video yang diambil OpenAI lebih dari satu jam video. Ini terkait menggunakan cara otomatis untuk robot atau scraper program video.

Laporan 404 Media mengatakan Nvidia menggunakan video Netflix dan sumber online lainnya. Informasi ini berasal dari karyawan Nvidia yang tidak disebutkan namanya.

togel2win

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*